Waktu terus berjalan, tanpa terasa enam hari lagi kita akan masuk pada tahun baru masehi yaitu 2025, yang bertepatan dengan kedatangan bulan Rajab 1446 Hijriyah.
Berkaitan dengan bulan Rajab, Ibnu Rajab Al-Hanbali berkata dalam kitab Latha’if Al-Ma’aarif, sebagai berikut:
شهر رجب مفتاح أشهر الخير والبركة
Artinya: “Bulan Rajab adalah kunci untuk bulan-bulan penuh kebaikan dan keberkahan.”
Abu Bakr Al Warraq Al Balkhiy juga berkata:
شهر رجب شهر الزرع, وشهر شعبان شهر السقي للزرع, وشهر رمضان شهر حصاد الزرع
Artinya: “Bulan Rajab adalah bulan untuk menabur. Bulan Sya’ban adalah bulan untuk menyirami. Bulan Ramadhan adalah bulan untuk memanen”.
Bulan Rajab merupakan momentum yang tepat untuk bertaubat kepada Allah dari segala maksiat. Jangan sampai hal ini disia-siakan dan terlewat begitu saja.
Ibnu Rajab menganjurkan umat manusia untuk bertaubat di bulan Rajab yang mulia ini. Beliau mengatakan:
بيض صحيفتك السوداء في رجب بصالح العمل المنجي من اللهب
Artinya: “Putihkanlah lembaran hitammu di bulan Rajab, dengan amal baik yang menyelamatkanmu dari api yang melalap”.
Bulan Rajab sebagai pengingat Ramadhan semakin mendekat.
اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِى رَجَبٍ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ
Artinya: “Ya Allah, berkahilah kami di bulan Rajab dan Sya’ban dan perjumpakanlah kami dengan bulan Ramadhan”.